Indonesia Motorcycle Show 2014 "Teknologi, Keselamatan dan Sikap"


Pameran dua tahunan khusus sepeda motor ini dulu dikenal dengan nama Jakarta Motorcycle Show (JMCS). Pameran ini tetap akan menjadi pameran khusus sepeda motor terbesar di Tanah Air, tapi bedanya, namanya berubah jadi Indonesia Motorcycle Show (IMoS). 

Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) menggelar Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2014 pada 29 Oktober-2 November 2014 di Jakarta Convention Center, Senayan. Pameran sepeda motor ini akan diramaikan oleh empat produsen sepeda motor asal Jepang dan 30 industri pendukung. 

Pameran ini akan menghadirkan produk terbaru dari Honda, Kawasaki, Suzuki, dan Yamaha. Sedangkan 30 lainnya memamerkan suku cadang, helm, aksesori, dan produk-produk lain. Dalam pameran bakal ada uji kendara produk-produk terbaru para produsen, promosi helm, juga lelang sepeda motor yang dimulai dengan nilai Rp 100 ribu. 

IMoS kali ini mengusung tema "Teknologi, Keselamatan, dan Sikap". Maksud dari tema ini adalah IMoS mengajak semua pengendara sepeda motor mengetahui teknologi terkini yang dipakai oleh produsen dalam meningkatkan efisiensi penggunaan bahan bakar dan mengajak pengendara menjaga sikap di jalan.  

Pameran ini sendiri akan digelar selama 5 hari mulai tanggal 29 Oktober hingga 2 November 2014 dan akan digelar di Jakarta Convention Center, Gelora Bung Karno. 

Wajib datang nih!




Komentar

Postingan Populer